irfanywz logo
15
jan
2026
8:00 AM
Dingin
Bogor, Indonesia

Keinginan dalam hidup

hidup rasanya tidak mungkin hanya begitu-gitu saja,

setiap individu yang mampu berfikir menginginkan sesuatu dalam hidupnya. entah itu materi, pengalaman, koneksi, atau hal-hal lainnya

tidak sedikit yang menginginkannya tapi kebanyakan orang hanya sebatas ingin, mereka tidak membawa keinginan tersebut menjadi nyata kedalam hidupnya

kenapa hal ini bisa terjadi ?

alasan sebenarnya sangat kompleks bukan hanya sekedar satu atau dua faktor penentunya

bisa jadi dia menginginkannya, tapi kondisinya tidak memungkinkan untuk bisa diwujudkan

tidak hanya faktor internal, tapi faktor eksternal turut berpartisipasi penentu keinginanya dapat terwujud atau tidak

kalau ada seseorang memberikan pertanyaan, ‘apa keinginanmu dalam hidup ?’

kamu pasti menjawab hal-hal yang berbeda jauh dari kondisi sekarang dan menginginkan kondisi lainnya

misal saya ingin sekali bisa nyetir mobil, kondisi sekarang saya tidak bisa mengendarai kendaraan roda 4 dan kedepannya kondisi saya sudah bisa mengendarai

keinginan diatas memiliki jarak kondisi yang awalnya tidak bisa menjadi bisa

contoh lain, saya ingin bisa pergi bekerja keluar negri

keinginan diatas memiliki jarak kondisi belum merasakan menjadi merasakan

masih banyak contoh keinginan lainnya yang bisa disimpulkan, setiap keinginan pasti selalu bersebrangan dengan kondisi yang sekarang

ini adalah hal yang wajar, karena kita melihat dari 2 sisi, yaitu kurang baik dan lebih baik

kondisi saat ini kurang baik, maka saya menginginkan menjadi lebih baik lagi

ketika menginginkan sesuatu, seharusnya kita tidak hanya mengucapkannya atau menyimpan keinginan tersebut didalam pikiran

untuk membuat keinginan tersebut bisa hadir kedalam kehidupan, maka harus ada yang namanya mewujudkan keinginan

untuk memulainya, kita harus memikirkannya lebih dalam lagi bukan hanya sekedar kalimat keinginan singkat yang diulang-ulang

tapi kita butuh yang namanya tujuan, rencana, aksi, evaluasi, afirmasi

mari kita bahas lebih lanjut

Tujuan

Tujuan atau keinginan adalah hal abstrak yang harus dipikirkan lagi, temukan alasan kenapa menginginkan hal tersebut, kenapa tujuan tersebut penting untuk terjadi dalam hidup ?

alasan ini adalah penentu bisa tercapai atau tidaknya sebuah keinginan,

kalau anda punya keinginan tanpa ada alasan didalamnya, bisa jadi keinginan tersebut hanyalah keinginan kosong. artinya keinginan tersebut hanya sebatas ingin saja tanpa berharap lebih

tanpa adanya alasan, mewujudkan keinginan rasanya sulit sekali dilakukan, bahkan sampai hal-hal kecilpun akan diabaikan begitu saja

Rencana

anggap alasan adalah sebuah keputusan,

dengan keputusan yang dibuat maka pikiran akan mulai mencari cara bagaimana membuatnya terjadi

pada tahap ini anda akan mulai membuat sebuah rencana, bagaimana melakukannya

semua gambaran rencana sampai bisa sampai ketujuan bisa dirasakan

yang awalnya bingung dengan langkah yang harus diambil, dengan rencana akan ada gambaran untuk memulainya dari mana dan bisa mengantisipasi hal-hal yang akan terjadi nantinya

ketupusan sudah dibuat, rencana telah disusun. selanjutnya adalah memulai langkah pertama

Aksi

rencana yang sudah dibuat akan menuntun anda untuk melakukan aksi

mulai dari melakukan hal yang sederhana, lalu terbiasa dan lanjut kelangkah selanjutnya sesuai rencana

kelihatannya manis sekali, mengikuti sesuai rencana dan berhasil ? nyatanya tidak seperti itu

tidak semua aksi yang dilakukan akan berjalan sesuai rencana yang sudah dibuat.

terkadang akan ada hambatan, rintangan, dan berbagai kondisi lainnya yang bisa membuat berhenti ditengah jalan

bahkan sampai tidak ingin kembali dan melupakan keinginan tersebut

inilah mengapa alasan itu penting ditentukan diawal,

ketika hal ini terjadi, anda bisa melihat kembali alasan kenapa anda menginginkannya

sehingga anda berani mengambil keputusan untuk melangkah sampai sejauh ini

kegagalan dalam melakukan aksi bukan berarti keinginan anda ikut gagal diwujudkan

itu tanda ada yang harus diperbaiki dan mencobanya lagi dengan pendekatan yang berbeda

Evaluasi

dari setiap aksi yang dilakukan, pasti akan ada hasil yang didapat

entah itu kegagalan, kebingungan, hilang arah, keputusan yang salah dan sebagainya, yang semuanya jauh dari kata berhasil

disinilah peran evaluasi penting untuk dilakukan

anda tidak hanya membuat rencana diawal tapi anda ubah rencana tersebut agar bisa menyesuaikan dengan kondisi yang telah dialami sebelumnya

yang awalnya hanya membuat sebuah rencana, sekarang anda membuat rencana lainnya agar sebuah tujuan bisa terwujud

bisa dibilang rencana diawal hanyalah rencana abstrak, agar bisa memulai langkah pertama

langkah selanjutnya anda harus perbaiki sampai bisa berhasil mencapai tujuan yang di-inginkan

dari kegagalan yang dialami anda bisa belajar apa penyebab kegagalannya, coba antisipasi

dari kebingungan yang dialami anda pikirkan lagi lebih rinci lagi kenapa hal tersebut bisa terjadi

dari keputusan yang dibuat anda bisa belajar hasil yang didapat dari memilih keputusan tersebut

segala hasil yang didapat dari aksi walau hasilnya bukan keberhasilan,

hasil tersebut bisa dijadikan bahan pembelajaran untuk kedepannya

membuat anda lebih siap dengan cara pendekatan yang berbeda, langkah yang berbeda

sehingga anda melakukannya tidak sama seperti sebelumnya, sampai anda benar-benar bisa mencapai tujuan sesuai yang anda inginkan

walau rencananya berubah, tapi tujuannya tetap sama

Afirmasi

peran afirmasi untuk membentuk gambaran keinginan secara detail serta membentuk keyakinan bahwa tujuan tersebut bisa diwujudkan

afirmasi menjadi pengikat dan pengingat untuk diri bahwa ada keinginan yang harus terjadi dalam hidup

afirmasi dibuat dari alasan atau keputusan yang anda buat dari tujuan yang diinginkan

ketika sudah mencoba dan gagal anda butuh sandaran untuk memulihkan rasa, disinilah peran afirmasi dibutuhkan

sesekali melihat afirmasi dan mengulangnya setiap hari,

ini bisa menguatkan dan meyakinkan bahwa suatu saat tujuan tersebut akan tercapai juga

tulisan diatas hanyalah pemikiran abstrak yang tidak bisa sepenuhnya diterapkan langsung

ada banyak faktor lainnya yang bisa menjadi penentu keinginan dalam hidup bisa tercapai atau tidak

tulisan keinginan dalam hidup diatas hanya membantu memberikan gambaran untuk mencapai sebuah tujuan

akhir kata. semoga saya, dan anda yang membaca ini bisa membuat keinginan tahun ini tercapai…

0
0
0

Sampai jumpa ditulisan lainnya, Irfan 0